Loading...

Vaksinasi Massal di Mall Mancy-Waka Polres Kompol Aslely : " 50 Personil Gabungan Diturunkan,".

 



Mandau -  ( detikperjuangan.com)-Pemerintah Kabupaten Bengkalis melalui Dinas Kesehatan dan UPT Puskesmas Balai Makan dan UPT Puskesmas Sebangar Jumat (4/6/22) melaksanakan Vaksinasi massal Covid 19 tahap saau bagi pelayan publik dan lansia.
Guna pengamanan kegiatan tersebut pihak Polres Bengkalis menurunkan 50 personil gabungan.




 

Kapolres Bengkalis yang diwakili Waka Polres Kompol Aslely Farida Turnip saat meninjau langsung pelaksanaan penyuntikan vaksin covid, di Mall Mandau City (Mancy), Kecamatan mandau, Jumat (04/06) pagi menjelaskan  bahwa  para penerima vaksin harus melakukan beberapa proses terlebih dahulu, yaitu pendaftaran dan di lanjut dengan pemeriksaan screening baru penyuntikan vaksin covid. 

Sementara itu untuk 50 personil gabungan sudah diterjunkan mulai dari pengawalan datangnya vaksin hingga pelaksanaan penyuntikan sekarang ini. 




"Intinya untuk memberikan rasa aman dan nyaman sekaligus monitoring kegiatan ini. Pengamanan dan pemantauan ini kita lakukan agar kegiatan penyuntikan vaksin tahap I ini bisa berjalan dengan baik dan sesuai tahapan bahwa vaksin tersebut sudah diberikan kepada ratusan orang Lansia di  lingkungan Puskesmas Balai Makam dan Puskesmas Sebangar Kecamatan Bathin Solapan Kabupaten Bengkalis,", terangnya.

Lebih lanjut Kompol Aslely bahwa pihaknya  akan mendukung penuh segala kegiatan pemkab Bengkalis dalam mensukseskan vaksinasi dan upaya menciptakan kota duri dan sekitarnya yang sehat dan kondusif.

“Kita akan mendukung penuh segala kegiatan Pemda diantaranya seperti pendampingan dan pengawasan seperti yang dilakukan sekarang ini terhadap pemberian vaksin di wilayah Kecamatan Mandau.”, pungkasnya ( Jon/ dpc).



Post a Comment

Lebih baru Lebih lama