Loading...

Final Festival Musik Akustik Bermasa Kecamatan Mandau Tahun 2024


MANDAU ( Detikperjuangan.com) - Bupati Bengkalis Ibu Kasmarni, S.So,. M.MP., secara resmi membuka Final Festival Musik Akustik Bermasa akhir tahun, yang ditaja oleh Pemerintah Kecamatan Mandau, Sabtu (16/11/2024), bertempat Depan Kantor Camat Mandau, Jl. Sudirman.

Terlihat ratusan masyarakat se-Kecamatan Mandau memenuhi halaman panggung utama Jl. Jend Sudirman untuk menyaksikan Festival musik akustik yang telah memasuki babak final, di mana para peserta bersaing untuk memperebutkan posisi juara pertama, kedua, dan ketiga. 



Camat Mandau, Riki Rihardi, S.STP., M.Si., dalam sambutannya menyampaikan bahwa festival ini merupakan salah satu program unggulan Bupati Bengkalis Ibu Kasmarni, S.Sos., M.MP., yang mana giat ini tidak hanya menjadi ajang hiburan tetapi juga mendukung pengembangan usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) di Kecamatan Mandau.

Selanjutnya Ibu Bupati Bengkalis mengungkapkan atas nama Pemerintah Kabupaten Bengkalis, memberikan apresiasi serta dukungannya kepada Camat Mandau dan seluruh jajaran panitia, yang telah menyelenggarakan festival musik akustik bermasa ini, kami berharap, kegiatan ini, dapat kita jadikan sebagai sarana konsolidasi, adu bakat dan prestasi bagi para penggiat serta pencinta musik akustik di Kecamatan Mandau.



"Melalui pelaksanaan event ini, kita dapat memberi ruang kepada para pecinta musik akustik untuk berekspresi serta menampilkan skill yang telah diasah, sekaligus untuk memperkokoh tali silaturrahmi, dan kami menghimbau sekaligus mengingatkan kepada seluruh peserta festival, untuk senantiasa menumbuhkan bahkan memelihara rasa kebersamaan, sportivitas, menjunjung tinggi fair play, memperkokoh persatuan dan kesatuan", ungkap Bupati Bengkalis Ibu Kasmarni, S.Sos., M.MP.

Hadir mengikuti kegiatan tersebut Wakil Ketua DPRD Kabupaten Bengkalis Muhammad Arsya Fadillah, Sekda Bengkalis dr Ersan Saputra TH, Asisten Perekonomian dan Pembangunan H Toharudin, Camat Bathin Solapan Muhammad Rusydy, Camat Pinggir Zama Ricko Dakhanahay, Camat Talang Muandau Riski Afriandi.( ***)

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama