DURI, ( Detikperjuangan.com) — Di tengah kesibukan dalam menjalankan operasi di PT Pertamina Hulu Rokan (PHR) Zona Rokan, ada banyak sosok yang tak hanya piawai dalam menjalankan tugasnya sebagai perwira, tetapi juga memiliki hati yang mulia. Andik Bakhtiar dan kawan-kawan misalnya, menjadi seorang pahlawan kemanusiaan yang turut andil dalam aksi donor darah yang diselenggarakan oleh PHR Zona Rokan, belum lama ini.
Andik dan para rekannya menyadari betul bahwa kebutuhan darah adalah hal yang sangat mendesak. Setiap tetes darah yang disumbangkan dapat menyelamatkan nyawa seseorang.
Dengan penuh kesadaran dan keikhlasan, ia pun turut serta dalam aksi mulia ini. Dia pun pergi pagi dari rumah dan bergegas ke lokasi donor untuk menjadi bagian dari ratusan orang yang bergotong royong memberikan harapan bagi sesama manusia.
"Setiap tetes darah yang kita sumbangkan sangat berarti bagi mereka yang membutuhkan. Ini adalah bentuk kepedulian kita sebagai manusia, sebagai bagian dari masyarakat," ujar Andik Bakhtiar dengan tulus.
Di sana, ia dan para rekan seprofesi sudah tampak mengantre. Mengambil posisi untuk pemeriksaan kelayakan mendonor dan saat dinyatakan layak, para perwira PHR ini pun bergegas menuju lokasi donor.
Aksi donor darah yang diinisiasi oleh PHR Zona Rokan ini berhasil mengumpulkan 280 kantong darah. Kegiatan yang berlangsung di 2 lokasi, Duri dan Bangko, pada 19 Februari 2025 kemarin merupakan hasil kolaborasi apik antara PHR, PMI Dumai, RSUD Duri, dan PMI Rokan Hilir.
Semangat kebersamaan dan kepedulian terpancar dari tema yang diusung dalam kegiatan ini, "Setetes Darah untuk Kehidupan Menguatkan Komitmen Sosial Pertamina Hulu Rokan." Tema ini menjadi pengingat bahwa PHR tidak hanya fokus pada kegiatan operasional, tetapi juga memiliki tanggung jawab sosial untuk membantu masyarakat.
Kegiatan ini pun mendapat dukungan penuh dari berbagai pihak, termasuk mitra kerja PHR. Kehadiran pimpinan operasi yakni Operation Head Production & Operation Zona Rokan, I Gede Putu Ambara Guna, semakin menambah semangat para peserta donor darah.
"Kami sangat mengapresiasi antusiasme dan partisipasi seluruh pihak yang terlibat dalam kegiatan ini. Semoga setetes darah yang kita sumbangkan dapat memberikan kehidupan dan harapan bagi mereka yang membutuhkan," tutur I Gede.
Gede mengungkapkan bahwa aksi kemanusiaan ini merupakan komitmen PHR dalam membantu sesama dan memberikan sejuta harapan untuk kemanusiaan.
Kisah Andik Bakhtiar dan ratusan pendonor lainnya yang merupakan perwira PHR adalah bukti nyata bahwa semangat kemanusiaan masih terus menyala di tengah masyarakat. Aksi donor darah ini tidak hanya menyelamatkan nyawa, tetapi juga mempererat tali persaudaraan dan menguatkan komitmen sosial PHR untuk membantu kemanusiaan.(***)
Tentang PHR Zona Rokan
PT Pertamina Hulu Rokan (PHR) merupakan salah satu anak perusahaan Pertamina yang bergerak dalam bidang usaha hulu minyak dan gas bumi di bawah Subholding Upstream, PT Pertamina Hulu Energi (PHE). PHR berdiri sejak 20 Desember 2018. Pertamina mendapatkan amanah dari Pemerintah Indonesia untuk mengelola Wilayah Kerja Rokan sejak 9 Agustus 2021.
Pertamina menugaskan PHR untuk melakukan proses alih kelola dari operator sebelumnya. Proses transisi berjalan selamat, lancar dan andal. PHR melanjutkan pengelolaan Zona Rokan selama 20 tahun, mulai 9 Agustus 2021 hingga 8 Agustus 2041.
Daerah operasi Zona Rokan seluas sekitar 6.200 km2 berada di 7 kabupaten/kota di Provinsi Riau. Terdapat 80 lapangan aktif dengan 11.300 sumur dan 35 stasiun pengumpul (gathering stations). Zona Rokan memproduksi seperempat minyak mentah nasional atau sepertiga produksi pertamina.
Selain memproduksi minyak dan gas bagi negara, PHR mengelola program tanggung jawab sosial dan lingkungan dengan fokus di bidang pendidikan, kesehatan, ekonomi masyarakat dan lingkungan.
Untuk informasi lebih lanjut silahkan menghubungi:
Sonitha Poernomo
Manager Corporate Communications
HP: 0811-851-9273
sonitha.poernomo@pertamina.com ( Rls)
Posting Komentar