Rokan Hilir (Detikperjuangan.com) Bukti keseriusan memerangi peredaran narkotika di wilayah hukum Polres Rokan Hilir ( Rohil ), Kapolres Rohil AKBP. Andrian Pramudianto SH.SIK.MSi melalui Kasat Res Narkoba Polres Rohil Iptu Anra Yosa SH.MH, merangkul wartawan untuk bisa memberikan informasi terkait daerah rawan peredaran narkoba.
Hal itu dapat dibuktikan pada acara Coffee Morning dilakukan Kasat Narkoba Polres Rokan Hilir Iptu Anra Yosa SH.MH, didampingi beberapa anggotanya, Senin (20/11/2023) di Kantin Polres Rokan Hilir .
Anra mengatakan, bahwa tujuan Coffe Morning dilakukan tidak hanya mempererat silaturahmi, namun juga bertujuan mempererat kemitraan kerja Sat Narkoba dengan wartawan tentang pemberantasan peredaran narkotika di wilayah hukum Polres Rokan Hilir.
"Kami berharap teman-teman wartawan yang hadir disini maupun yang tidak hadir bisa bekerjasama memerangi narkotika," harap Anra.
Menurutnya, narkotika bisa merusak generasi penerus bangsa Indonesia, khususnya wilayah Kabupaten Rokan Hilir. "Untuk itu marilah kita perangi bersama, dan untuk rekan wartawan sampaikanlah kepada kami bilamana tau ada daerah rawan peredaran narkotika, agar bisa kami tangkap pelakunya," ungkapnya.
Sementara itu, Zulfan Effendi selaku Ketua Perkumpulan Wartawan Cinta Indonesia ( PKWACI ) mewakili teman-temannya memberikan apresiasi atas keseriusan Kasat Narkoba Polres Rokan Hilir yang baru menjabat memerangi narkotika.
"Tentunya pertemuan perdana hari ini akan menjadi motivasi bagi kami, dan pastinya akan sangat bagus kita bersama - sama memerangi narkoba untuk menyelamat generasi kita dari bahaya narkotika, dan semoga dengan niat baik akan membawa berkah untuk kita semua," pungkasnya. ( Tutur S/dpc).
Posting Komentar