Loading...

Sat Pol PP Mandau Gelar Patroli Rutin Penertiban Pasar Duri


Mandau , ( Detikperjuangan.com) - Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan pasar, Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Mandau melaksanakan patroli rutin, Selasa (25/2/2025) di Pasar Jalan Sudirman, Duri.

Patroli difokuskan di Pasar tradisional yang kerap mengalami kepadatan aktivitas, khususnya di area parkir, akses jalan umum, dan zona pedagang kaki lima. Dalam kegiatan tersebut, tim melakukan penertiban terhadap lapak-lapak liar yang mengganggu jalur pejalan kaki serta menegur para pedagang yang melanggar ketentuan zona jualan.

Kasitrantibum Kecamatan Mandau, M. Nurizan menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk menciptakan suasana pasar yang aman, nyaman, dan tertib bagi masyarakat.




“Kami ingin memastikan aktivitas jual beli berjalan lancar tanpa mengganggu ketertiban umum. Kami juga mengimbau para pedagang untuk terus bekerja sama menjaga kebersihan dan keteraturan pasar,” ujarnya.

Selain patroli dan penertiban, tim juga memberikan edukasi kepada para pedagang terkait pentingnya mematuhi aturan yang berlaku demi kenyamanan bersama.

Kegiatan berlangsung kondusif dan mendapat respons positif dari pengunjung serta pedagang pasar. ( ***) 

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama