BENGKALIS ( Detikperjuangan.com) —Sebagai bentuk kepedulian terhadap objek pariwisata dan keindahan nuansa alam di Kabupaten Bengkalis. Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Bengkalis menggelar Lomba Karya Tulis Jurnalistik (LKTJ) dan Lomba Fotografi. Lomba resmi dibuka, Senin (7/11/2022).
Ketua PWI Kabupaten Bengkalis, Adi Putra, S.AP didampingi Panitia LKTJ dan Fotografi Sukardi, SH, Selasa (8/11/2022) mengatakan, pelaksanaan LKTJ dan Lomba Fotografi ini perdana dilaksanakan secara terbuka untuk kalangan wartawan di Kabupaten Bengkalis dan Provinsi Riau.
Melalui tema “Keindahan Kabupaten Bengkalis (The Beauty Of Bengkalis) ini diharapkan nantinya mampu mendorong kemajuan sektor pariwisata di Negeri Sri Junjungan Bengkalis. Selain itu, LKTJ dan Lomba Fotografi juga mampu mengasah kemampuan rekan-rekan wartawan di Kabupaten Bengkalis.
“LKTJ dan Lomba Fotografi ini sengaja kita persembahkan untuk kalangan pers di Negeri Sri Junjungan Bengkalis. Sekaligus dalam rangka memajukan sektor industri pariwisata, yang sejak dilanda Covid-19 seakan tak tersentuh oleh pengunjug. Maka dari PWI Bengkalis mencoba meramunya dalam rangkaian kegiatan LKTJ dan Lomba Fotografi,”ujar Adi Putra.
Sementara itu, Panitia LKTJ dan Lomba Fotografi, Sukardi, SH mengatakan, untuk LKTJ sudah dibuka sejak Senin 7 November 2022. Untuk syarat dan ketentuannya, salah satunya wajib dari wartawan Indonesia dan terdaftar di dewan pers serta perusahaan pers. Sedangkan untuk lomba Fotografi, syarat dan ketentuannya dibuka secara umum baik wartawan foto, mahasiswa dan masyarakat umum.
Dikatakan Sukardi, Pelaksanaan LKTJ dan Lomba Fotografi sudah dibuka resmi dan ditayangkan melalui media sosial (Medsos) di akun Pwi Kabupaten Bengkalis (Facebook), pwi_bengkalis (Instagram). Bagi peserta yang ingin mengikuti lomba, bisa mendapatkan informasi langsung dari media sosial (medsos) dan kantor PWI Kabupaten Bengkalis di Jalan Hasanuddin-Bengkalis.
“Pelaksanaan lomba kita buka dari tanggal 7 sampai dengan 22 November 2022. Lokasi atau spot objek wisata Bengkalis bebas dimana saja. Untuk karya tulis dan fotografi yang dilombakan bisa dikirim melalui, pwi.kabbengkalis@gmail.com. Jangan lupa, tampilkan fotonya di medsos pribadi dan taq dan follow akun medsos PWI Kabupaten Bengkalis,”katanya.
Lebih lanjut Sukardi menjelaskan, bagi pemang lomba nantinya, panitia sudah mempersiapkan hadiah jutaan rupiah, mulai dari Juara 1,2,3 dan juara harapan. Kegiatan lomba juga dinilai oleh dewan juri profesional dibidangnya.
“Ayo ramaikan bagi rekan-rekan dan sahabat semua wartawan di Riau, silahkan ikut menjadi bagian dari LKTJ dan lomba Fotografi. Ingat paling lambat, karya sudah diterima tanggal 22 November 2022. Semoga kita tetap diberikan kesehatan dan terus mampu berkarya,”ujar Sukardi yang juga penerbit buku berjudul Kami Bukan Malaikat : Pers Hebat, Pers Cinta Damai.(rilis_pwi)
Posting Komentar