Loading...

Bupati Bengkalis Hadiri Peringatan Hari Disabilitas Internasional di Duri , Kreativitas Tanpa Batas, Setara Untuk Semua


Mandau  ( Detikperjuangan.com) – Bupati Bengkalis Kasmarni diwakili Plt. Asisten Perekonomian dan Pembangunan Toharuddin menghadiri Peringatan Hari Disabilitas Internasional (HDI) Tahun 2022, ditaja SLB Cendana Duri, Sabtu (03/12). 

Bertempat di Mall Mandau City (Mancy), peringatan HDI Tahun 2022, ditandai dengan pelepasan Balon ke udara dan penyerahan bantuan oleh Bupati Bengkalis dan Camat Mandau kepada Kepala Sekolah SLB Cendana Duri.



Turut hadir pada acara tersebut Sekcam Mandau Yoan Dema, Sekcam Talang Muandau Heru Syafrian, Kasi Tapem Mandau Rudi Hartono, Kasi PMD M.Faizal, Kepala Sekolah SLB Cendana Duri Nurfitri Elyondri, Ketua Komite SLB Duri Mukhlis, dan tamu undangan lainnya.

Bupati Bengkalis dalam arahannya yang disampaikan Toharuddin mengatakan 
melalui momentum Peringatan Hari Disabilitas Internasional ini, sebagai langkah tepat kita bersama untuk menegaskan kepedulian dan memperkuat solidaritas, dalam meletakkan dasar yang kuat bagi perlindungan penyandang disabilitas, yaitu dari paradigma karitatif dan charity based menjadi paradigma yang human rights based.



"Kepada Ketua beserta Pengurus Yayasan maupun Kepala sekolah dan Majelis Guru SLB Cendana Duri serta pihak-pihak lainnya kami mengapresiasi yang selama ini telah berkontribusi menciptakan serta memberi ruang kepada anak-anak kita penyandang disabilitas, sehingga mereka bisa aktif mengembang segala potensi yang ada sesuai kemampuannya dan diberlakukan setara dalam kehidupan berbangsa dan bernegara," ucapnya. 

Dengan tema 'Kreativitas tanpa batas, setara untuk semua' HDI Tahun 2022, Toharuddin mengajak serta menggugah seluruh Stakeholder yang ada di daerah ini baik Pemerintah, swasta, dunia usaha maupun dunia kerja, untuk bersama-sama kita memberikan ruang serta kesempatan bagi para penyandang disabilitas untuk beraktifitas dan berkreatifitas. 



"Kepada penyandang disabilitas, khususnya anak-anak SLB Cendana Duri, teruslah berkarya, kekurangan jangan dijadikan halangan dan hambatan untuk ikut berpartisipasi dalam pembangunan. Karena anak-anak kita siswa-siswi SLB Cendana Duri, meskipun dalam kondisi terbatas, mereka dapat beraktifitas, dapat berkarya, dan dapat lebih sehat, serta ceria dan lebih berkualitas. Sehingga dapat mendukung upaya kita bersama dalam mewujudkan Kabupaten Bengkalis Bermarwah, maju, dan sejahtera,"pesannya. 

Sementara itu, Direktorat YPCR Dr.Deni Satria M.Pd dalam sambutannya mengatakan momen peringatan HDI ini adalah yang pertama kita adakan atas prakarsa SLB Cendana. Ini momen penting berkumpulnya seluruh Kepala Sekolah SLB di tiga Kecamatan yaitu Mandau, Pinggir dan Bathin Solapan.



"Momen seperti ini bisa kita lakukan pada tahun-tahun berikutnya. Karena ini hari bersejarah buat keluarga besar Disabilitas khususnya buat Sekolah Luar Biasa, kalau selama ini kegiatan dibuat hanya internal masing-masing, pihak luar tidak melihat dan mengetahui apa yang kita lakukan," ungkapnya. 

YPCR sangat mengapresiasi dan penghargaan kepada SLB Cendana Duri, karena dengan kegiatan ini kita bisa memberi tahukan kepada masyarakat luar bahwa SLB tidak hanya mendidik anak-anak belajar seperti biasa. Inilah kesempatan kita semua melihat ketrampilan, skill konvassional melihat kemampuan bahkan minat anak-anak kita. 

"Hari ini akan kita pamerkan semua hasil karya anak-anak kita selama sekolah di SLB baik di Cendana maupun diluar Cendana. Sebagai Pimpinan Yayasan kami akan mensuport segala bentuk kegiatan yang bisa mengangkat harkat, martabat, minat dan bakat para siswa SLB," pungkasnya. 



Peringatan Hari Disabilitas Internasional (HDI) Tahun 2022 dilaksanakan SLB Cendana Duri juga mengadakan Lomba Fashion Show tingkat SDLB Tunagrahita dan Down Syndrome, Lomba Pantonim tingkat SMPLB dan SMALB Tunarungu.

Serta penampilan tari Tor-Tor, nyanyi Solo 'Cindai' Tari Kreasi oleh anak-anak SDLB Tunarungu dan penampilan Grup Angklung 'Minangkabau' SDLB, SMPLB, SMALB Tunagrahita, Tunarungu dan penampilan Gerakan Kreasi Tangan Diputar-putar oleh anak-anak SDLB Tunagrahita dan Autis.( Rls/dpc)

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama