Loading...

Penilaian Evaluasi Kinerja Kecamatan se Kabupaten Bengkalis Tahun 2021,Kecamatan Rupat Utara Terbaik I

foto : Bupati Bengkalis Kasmarni,SSos,MMP menyerahkan penghargaan kepada Camat Rupat Utara sebagai Kecamatan Terbaik 1 2021 (prokopim) 



Bengkalis –(detikperjuangan.com Pemerintah Kabupaten Bengkalis memberikan penghargaan kepada Kecamatan terbaik pada Penilaian Evaluasi Kinerja Kecamatan se Kabupaten Bengkalis Tahun 2021 yang dilaksanakan di Ruang Rapat Bappeda Kabupaten Bengkalis, Senin (24/08/2021).

Adapun yang menerima penghargaan yakni Kecamatan Rupat Utara memperoleh Terbaik I dari 11 (sebelas) Kecamatan se-Kabupaten Bengkalis dengan nilai 2.122, Terbaik II dimenangkan oleh Kecamatan Mandau dengan perolehan nilai 2.105 dan Terbaik III dimenangkan oleh Kecamatan Bengkalis dengan perolehan nilai 2.097.

Kegiatan penilaian Evaluasi Kinerja Kecamatan dilaksanakan oleh Bagian Tata Pemerintahan Setda Kabupaten Bengkalis dengan berpedoman pada Peraturan Gubernur Riau Nomor 19 Tahun 2019 tentang Penilaian Evaluasi Kinerja Kecamatan di Provinsi Riau. Adapun kriteria dari penilaian tersebut dinilai pada beberapa aspek yaitu Kompetensi Camat dan Koordinasi Urusan Pemerintahan Umum, Koordinasi Kegiatan Pemerintahan Kecamatan, Pelaksanaan Kewenangan yang dilimpahkan, Penyelenggaraan Tugas Lainnya dan Inovasi Camat yang terkait dengan Penyelenggaraan Pelayanan Publik.

Tim Penilai Evaluasi Kinerja Kecamatan Kabupaten Bengkalis Tahun 2021 diketuai oleh Bapak H. Bustami HY, SH, MM selaku Sekretaris Daerah Kabupaten Bengkalis dan terdiri dari beberapa perwakilan dari OPD di Kabupaten Bengkalis serta perwakilan akademisi yakni dari Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri (STAIN) Kabupaten Bengkalis.

Penyerahan piala dan hadiah bagi Kecamatan Terbaik diserahkan langsung oleh Bupati Bengkalis Kasmarni. Kasmarni dalam kesempatan tersebut mengucapkan selamat kepada Camat pemenang penilaian Evaluasi Kinerja Kecamatan, semoga penghargaan yang diperoleh dapat menjadi motivasi dalam meningkatkan kinerja menjadi lebih baik lagi.

Kecamatan Rupat Utara sebagai Kecamatan Terbaik I akan mewakili Kabupaten Bengkalis dalam penilaian Evaluasi Kinerja Kecamatan Tingkat Provinsi Riau Tahun 2021.

“Kami berharap Kecamatan Rupat Utara nantinya mendapatkan hasil yang terbaik dalam Penilaian Evaluasi Kinerja Kecamatan tingkat Provinsi Riau”, harap Kasmarni ( red/dpc).


Sumber: Prokopim Kabupaten Bengkalis 

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama