Loading...

Secara Aklamasi Ganda Parulian Simamora Terpilih Ketua PAC PP Batsol Periode 2022-2025

 


Bathin Solapan ( Detikperjuangan.com)   Pimpinan Anak Cabang Pemuda Pancasila ( PAC PP)Kecamatan Bahtin Solapan yang selama ini  dipimpin Ketua karateker, Kamis (1/9/22) menggelar Rapat Pemilihan Pengurus ( RPP) periode 2022- 2025 di kantor Camat Bathin Solapan.Terpilih secara aklamasi  Ganda Parulian Simamora sebagai Ketua PAC PP Kecamatan Bathin Solapan.

Camat Bathin Solapan yang diwakili Kasi Trantib  Rudi Zuhelvis,SH  menyampaikan amanah Camat, agar tetap menjaga kekompakan, kebersamaan demi kesuksesan RPP PP Batsol ini.

"Menjaga kebersamaan, menghilangkan perbedaan, dan tetap menjaga sinerginitas baik sesama anggota dan pengurus dan juga kepada Upika Kecamatan.
Wadah kepemudaan PP juga bagian dari garda terdepan mendorong kemajuan Kabupaten Bengkalis,",kata  Rudi Zuhelvis.



Selain  Camat Batsol acara RPP juga dihadiri oleh  Kapolsek Mandau , Danramil, Ketua MPC PP Asep Setiawan  Dan Koti Jasmi,  Satgas, Srikandi, anggota dan 12 Ketua Ranting dari 13 Ranting PAC Batsol.

Ketua MPC PP Kabupaten Bengkalis Asep Setiawan dalam arahannya berpesan agar seluruh anggota maupun jajaran mensukseskan kegiatan ini.
Kesuksesan RPP awal suksesnya kepengurusan kedepannya, dan juga kesuksesan seluruh PAC PP Batsol.

'" PP wadah yang mengutamakan asas , musyawarah dan mufakat, untuk itu bulatkan tekad memilih yang terbaik dari yang baik,'", kata  Ketua Asep Setiawan yang akrab disapa Ketua Wawan.




Sidang Pleno RPP dipimpin Mirzal Apriliando berlangsung tertib dan lancar dan penuh keakraban bersama 12 Ketua Ranting yang hadir.
Secara bergantian mulai dari pimpinan sementara hingga pimpinan sidang tetap, hingga pemberian kesempatan para Calon  menyerahkan berkas syarat pencalonan Ketua PAC.

Calon Ketua PAC Ganda Parulian Simamora terlihat melengkapi persyaratan, dan hanya seorang calon yang maju saat pimpinan sidang memberi waktu bagi para calon ketua PAC.

Berhubung  hanya satu orang  yang maju sebagai calon Ketua, maka secara aklamasi Ganda Parulian Simamora terpilih secara Aklamasi. Dari 13 Ranting PP yang ada di Kecamatan Batsol, 1 ranting abstein dan 12 Ketua Ranting yang hadir secara bulat memberi dukungan bahkan meminta Ganda Parulian Simamora memimpin PAC PP Batsol.

Usai terpilih secara Aklamasi, Ketua terpilih Ganda Parulian Simamora, mengucapkan terimakasih kepada Ketua MPC, Dan Koti, Srikandi, Upika Batsol dan seluruh anggota yang telah membantu suksesnya kegiatan pada hari ini.



Ganda juga mengatakan, usai  RPP akan merangkul seluruh tokoh maupun para senior, mengedepankan kekompakan dan berbagi rasa.Kemajuan itu dapat dicapai dengan kebersamaan, kepedulian satu sama lain.Dan berjanji  akan secepatnya melengkapi jajaran pengurus lainnya,serta melakukan pembenahan bagi ranting yang tidak berjalan.

"Untuk itu membutuhkan pemikiran, niat, serta kebersamaan yang sama dalam memajukan PAC PP Batsol, tanpa kebersamaan akan susah dilakukan,"pungkas mantan Waka PAC Batsol.

Ketua Ranting PP Pematang Obo Andrea merasa bangga atas kebersamaan yang diperlihatkan para ketua dan jajaran pengurus lainnya.
Kesuksesan ini merupakan kesuksesan kita bersama, dan berharap Ketua PAC yang baru membawa dan menjaga perahu ini lebih baik kedepannya,
"Untuk kemajuan mari melangkah bersama, saling peduli dan saling menjaga satu sama lain,"Pancasila ABADI," kata  Ketua Andrea dengan penuh semangat dan mendapat sambutan  antusias para Ketua Ranting yang hadir. ( Rls/dpc)

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama